Friday, January 29, 2010

Miringitis Infeksiosa (Radang Gendang Telinga)

DEFINISI
Miringitis Infeksiosa (Infectious Myringitis) adalah suatu peradangan pada gendang telinga.


PENYEBAB
Penyebabnya adalah infeksi virus atau bakteri.


GEJALA
Pada gendang telinga ditemukan lepuhan-lepuhan berisi cairan (vesikel). Nyeri timbul secara tiba-tiba dan berlangsung selama 24-48 jam. Jika disertai demam dan hilangnya pendengaran kemungkinan penyebabnya adalah infeksi bakteri.


DIAGNOSA
Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan telinga dengan otoskop.


PENGOBATAN
Infeksi diatasi dengan antibiotik. Untuk mengurangi nyeri diberikan obat pereda nyeri atau dilakukan pemecahan vesikel.